KPU Kota Batu Tetapkan Jumlah Pemilih Aktif 2024 Sebanyak 164.516

InNgalam.com – Bertempat di Hotel Purnama, Jalan Raya Punten, No.1-15, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, KPU Kota Batu menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilihan Tetap (DPT) Pemilu 2024. Turut hadir Forkopimda Kota Batu, Ketua KPU, Komisioner KPU, Bawaslu, Ketua Parpol peserta pemilu, dan PPK Kota Batu.
Dalam kesempatannya, Ketua KPU Mardiono menjelaskan, setelah penetapan Daftar Pemilih Sementara (DPS), beberapa waktu lalu, KPU terus menerus melakukan perbaikan dan konsolidasi data pemilih dari data ganda atau data invalid. Ia mengajak seluruh partai politik sebagai peserta pemilu untuk aktif memberikan masukan terhadap DPT, yang disusun oleh KPU. sehingga DPT yang disusun benar-benar berkualitas dan valid.
“Komisi Pemilihan Umum ini merasa terbantu dengan dukungan dari seluruh elemen terkait, saya juga ucapkan terima kasih kepada elemen masyarakat untuk penyusunan DPT ini menjadi lebih baik,” tuturnya, Rabu (21/6/2023).
Selanjutnya, pembacaan rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) Akhir, Model A-Rekapitulasi PPK
ditetapkan jumlah pemilih aktif sebanyak 164.516 dari 3 kecamatan. Kecamatan Batu sebanyak 75.536 pemilih, Kecamatan Bumiaji 48.145 pemilih dan Kecamatan Junrejo sebanyak 40.835 pemilih.
Warga Kota Batu dipastikan harus memegang e-KTP Kota Batu, yang bisa memilih di saat hari pemilihan di TPS yang sesuai dengan alamatnya. (Har)