Serentak di Lima Kota, FAME Jatim Berbakti di Bulan Ramadan Bagikan Sembako

Pelaksanaan di Madiun. Penyerahan sembako oleh Forum Akuntansi Manajemen, dan Ekonomi (FAME) DPW Jawa Timur lewat program FAME Berbakti mengusung tema : Tebar Semangat Ramadan dengan Berbagi Untuk Yatim Piatu dan Kaum Dhuafa. (ist)
InNgalam.COM – Bulan Ramadan selalu menjadi waktu yang baik dan tepat untuk menebar kebaikan, salah satunya yaitu berbagi dan meringankan beban saudara kita yang kurang mampu.
Program ke- 2 Forum Akuntansi Manajemen, dan Ekonomi (FAME) DPW Jawa Timur setelah dilantik adalah FAME Berbakti mengusung tema : Tebar Semangat Ramadan dengan Berbagi Untuk Yatim Piatu dan Kaum Dhuafa.
Kegiatan dilaksanakan Sabtu (8/4/2023) serentak di 5 kota Jawa Timur yaitu Malang, Kediri, Jombang, Nganjuk, dan Madiun.
Ketua FAME Jatim Dr. Ana Sopanah Supriyadi, mengatakan jika kegiatan ini merupakan langkah nyata berkontribusi untuk masyarakat.
“Kegiatan ini merupakan langkah awal dari FAME Jatim untuk terus berkontribusi secara nyata kepada masyarakat sekitar. Harapannya semoga kegiatan ini dapat terus berjalan tidak hanya di bulan Ramadan saja, tapi di bulan-bulan lainnya. Semoga apa yang sedikit kita lakukan akan membawa manfaat dan berkah bagi kita semua,” tuturnya.
Penyerahan paket sembako di berbagai wilayah Jatim diwakili oleh beberapa pengurus FAME dengan sasaran pemberian adalah Panti Asuhan, Pemulung, Janda tua, dan kaum Dhuafa.
PIC dari Wilayah Malang, Helmy Aulia Fuad, menyampaikan Paket Sembako kepada 2 panti yaitu Panti Asuhan All- Rahman dan Panti Asuhan Yasibu.

Pelaksanaan di Nganjuk. Penyerahan sembako oleh Forum Akuntansi Manajemen, dan Ekonomi (FAME) DPW Jawa Timur lewat program FAME Berbakti mengusung tema : Tebar Semangat Ramadan dengan Berbagi Untuk Yatim Piatu dan Kaum Dhuafa. (ist)
Anak-anak panti menyambut dengan baik dan sangat senang atas kunjungan dari FAME Jatim dan berharap dapat membantu meringankan beban anak-anak yatim di sana dan juga berkelanjutan.
Sementara, PIC dari Wilayah Nganjuk, yang juga Ketua STIE Nganjuk Dr. Indrian Supheni, merasa senang menjadi bagian dari FAME Jatim untuk mendistribusikan bantuan di Wilayah Nganjuk. Bantuan sembako ini disalurkan kepada lansia dan berharap dapat sedikit meringankan kebutuhan sehari-hari menjelang Lebaran.
Sedangkan Dr. Eny Zuhronin N, PIC Wilayah Kediri, turut memberikan apresiasi. “InshAllah meskipun tidak banyak tapi tepat sasaran, di Kediri diterima oleh beberapa janda yang sedang menunggu rezeki untuk.belanja sembako. Alhamdulillah FAME berbagi datang tepat pada waktunya.
Penerima bingkisan memberikan doa atas pemberian tersebut. Mereka mendoakan semoga anggota FAME dilancarkan rezekinya, dimudahkan urusannya.
“Melihat mereka menerima dengan wajah berbinar laksana setetes embun menyejukkan dan meningkatkan rasa syukur kita sebagai anggota dan pengurus FAME,” imbuhnya.
Berikutnya untuk Wilayah Madiun, PIC Nik Amah menyampaikan bahwa Program FAME Jatim sangat bagus untuk meringankan beban masyarakat Madiun.
‘Beliau-beliau yang menerima menyampaikan terima kasih dan syukur, serta mendoakan segala kebaikan untuk FAME Jatim,” terangnya.
Terakhir, di Wilayah Jombang, PIC Lina Dewi menyampaikan ucapan terima kasih. “Kami menyampaikan terima kasih atas program yang sangat baik untuk masyarakat. Saya berharap program seperti ini akan terus dilanjutkan, tidak hanya di Bulan Ramadan,” pungkasnya.
Pewarta Hadi Triswanto
Editor Publisher Aan Imam Marzuki